Banuhampu, KABA12.com — Sebanyak 3.513 siswa Madrasah Tsanawiyah di Agam sukses mengikuti Ujian Nasional tahun pelajaran 2016/2017.
Meski masih menggunakan kertas dan pensil, namun MTsN Agam meraih peringkat ke-enam dari 19 kabupaten-kota di Sumatera Barat.
Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Agam Hendri mengatakan, meski peringkat ke-enam, namun dari 12 kabupaten di Sumbar, Agam juaranya.
“Kita peringkat ke-6 di provinsi dengan jumlah nilai 211,69 untuk ke-empat mata pelajaran yang di UN kan. 67,08 nilai Bahasa Indonesia, 45,06 Bahasa Inggris, 48,20 Matematika, dan 51,35 nilai IPA,” ujarnya saat dikonfirmasi KABA12.com, Sabtu (03/06).
Hendri menyebutkan, tahun ini MTsN Kubang Putih terbaik pertama hasil UN ditingkat Agam disusul MTs TI Pasir, diposisi ke-tiga MTs Thawalib Parabek, diposisi empat MTsN Ampek Angkek Canduang dan diposisi lima MTs Diniyah Limo Jurai.
“MTsN Kubang Putih dengan nilai 255,27, nilai Bahasa Indonesia 75,53, Bahasa Inggris 51,97, Matematika 63,60 dan nilai IPA 64,17,” jelasnya.
Sementara untuk siswa terbaik di Agam diraih oleh siswi MTsN Matur atas nama Thanya Amoret Alea Morizal, dengan jumlah nilai 374,00.
“Siswi ini ranking III di Sumbar. Nilai Bahasa Indonesinya 86,00, Bahasa Inggris 88,00, nilai Matematika dan IPA nya sempurna 100,00,” jelasnya.
Kakan Kemenag Agam mengatakan, prestasi yang diraih oleh sekolah dan siswa, pihaknya akan memberikan apresiasi berupa piagam penghargaan.
Ia berharap, tahun depan kabupaten Agam bisa meraih juara I ditingkat provinsi. Serta bisa menyelenggarakan UNBK, “kita masih terbatas perangkat komputer ,” sebutnya.
(Jaswit)