Ampek Angkek, kaba12.com — Dalam rangka menyambut tahun baru islam 1440 hijriyah, Panitia Hari Besar Islam kecamatan Ampek Angkek bersama masyarakat, gelar berbagai acara.
Seperti yang diungkapkan Ketua Panitia Maswir Chaniago, Senin (10/9).
Menurutnya, peringatan 1 Muharram tersebut akan dimulai dari pawai taaruf yang akan dilangsukan pada malam harinya.
“Malam ini akan kita adakan pawai taaruf, dan para pesertanya terdiri dari siswa/siswi SD sederajat, SMP sederajat, SMA sederajat, se kecamatan Ampek Angkek,”ungkapnya.
Disamping itu, ia juga mengatakan acara yang akan dimulai dari depan Masjid Al-Muqarrabin jorong Ampang Gadang tersebut akan finis dilapangan sepakbola nagari Batu Taba.
“In sya allah, acara ini akan dibuka langsung oleh Wakil Bupati Agam Trinda Farhan Satria,”tuturnya.
(Virgo/*)
