Lubukbasung,kaba12.com — Eksistensi Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Kabupaten Agam yang semakin terlihat beberapa waktu belakangan memberi warna baru dalam aktivitas kaum perempuan di kabupaten Agam.
Bahkan, sejak dilantik beberapa waktu lalu, beragam kegiatan KPPI Agam sudah memberi warna baru dalam ragam aktivitas di daerah, apalagi beragam fokus program diarahkan tidak hanya dalam pengayaan SDM, tapi ikut membangun peduli pada sesama.
Bahkan, setelah bergabung dalam Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Agam, keberadaan KPPI Agam memberi kekuatan tersendiri bagi wadah berhimpun organisasi perempuan di daerah ini.
Seperti disebutkan Ny. Chandra Trinda Farhan ketua GOW Agam, dalam pertemuan bulanan September 2019 di aula kantor bupati Agam kemarin, yang menyampaikan selamat datang bagi jajaran pengurus KPPI Agam dalam komunitas GOW Agam.
Ny.Chandra mengaku bangga dan memberi apresiasi karena sudah bergabungnya KPPI Agam dalam GOW Agam saat ini, sehingga akan memberi warna kekuatan baru dalam upaya mendorong peningkatan mutu SDM kaum perempuan di kabupaten Agam sekaligus dalam mendorong sukses beragam program pemerintah.
Ditambahkan, KPPI Agam memberi warna baru dalam GOW, karena kehadirannya akan turut memperkuat eksistensi organisasi perempuan sebagai mitra pemerintah dalam mempercepat program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.
” Kami optimis, dengan satu visi dan komitmen, upaya mendorong peran kaum perempuan kabupaten Agam secara nyata akan terwujud di berbagai aspek,” sebut Ny.Chandra.
Pertemuan bulanan GOW Agam yang dihadiri secara perdana KPPI Agam itu mendapat perhatian khusus komunitas organisasi perempuan lainnya di kabupaten Agam kemarin.
HARMEN