Hukum dan Kriminal

Mahasiswi Asal Inggris Tewas Ditikam Pria Jerussalem

Jerussalem, KABA12.com — Berselang tiga bulan setelah mengikuti studi kitab suci di Jerussalem, Hannah Bladon (20) seorang mahasiswi asal Inggris tewas ditikam  seorang pria Palestina. Peristiwa dengan membabi buta tersebut dilakukan pelaku di sebuah trem dekat kota tua Jerusalem.

Kejadian tersebut langsung diketahui aparat keamanan Israel, dan pelaku langsung ditangkap dilokasi kejadian.

Mahasiswi S-1 jurusan ilmu agama Universitas Birmingham yang tiba di jerussalem pada bulan Januari lalu, melalui akun Facebooknya memastikan kondisinya aman kepada keluarga dan kerabatnya di Inggris.

“Saya baik-baik saja. Keamanan sangat ketat di sekitar kampus jadi jangan khawatir. Saya sudah melihat banyak tempat sebelum kuliah dimulai jadi saya bersenang-senang,” ujar Hannah, seperti dikutip Kompas.com.

Menurut data yang telah didapat aparat keamanan Israel, pelaku penikaman tersebut, bernama Jameel Tamimi (57) asal Jerusalem Timur.

Diketahui, Tamimi baru saja kembali ke kediamannya setelah menjalani perawatan di sebuah fasilitas kesehatan jiwa di wilayah utara Israel.

Sebelum kejadian naas tersebut terjadi, korban yang tengah menyaksikan warga yang merayakan Paskah Yahudi berdiri disamping pelaku. Tidak butuh waktu lama, pelaku lantas mengambil pisau di dalam tasnya dan melakukan penikaman kepada Hannah secara membabi buta.

Tim medis yang datang ke TKP langsung mencoba melakukan pertolongan hingga membawa korban kerumah sakit. Namun, nyawa gadis tersebut tidak dapat diselamatkan.

(Dany)

To Top