Agam, KABA12.com — Regu C dari tim Gabungan pengamanan malam tahun baru melakukan patroli dan menyisir wilayah Lubukbasung, Ampek Nagari dan Tanjung Mutiara, MInggu (01/01) dini hari.
Dari pantauan KABA12.com di lapangan, regu C yang juga terdiri dari Satpol-PP, TNI, Polri, Kesbangpol, dan Dinas Pariwisata, tidak menemukan pelanggaran Trantibum. Seluruh kegiatan yang dilaksanakan masyarakat berjalan aman dan lancar.
Tim patroli gabungan jelang tahun baru di Kabupaten Agam dibagi menjadi 3 regu, regu A wilayah meliputi wilayah Agam timur, regu B di kecamatan tanjung raya, matur dan regu C Kecamatan Lubuk Basung, Ampek Nagari dan Tanjung Mutiara.
(Johan/Virgo)
