BPBD Kab. Agam

Longsor Palembayan Ditangani Khusus

Palembayan, KABA12.com — Bencana longsor di wilayah Palembayan dalam khusus oleh tim BPBD Agam, DPUK Agam dan PU Propinsi Sumbar. Hingga Kamis (02/02) siang longsoran tanah yang menyekat badan jalan di Lubuak Gadang sudah berhasil dibersihkan dengan alat berat sementara jembatan yang putus dihantam banjir bandang dan longsor akan dibangun jembatan darurat.

Kepala BPBD Agam Bambang Warsito kepada KABA12.com Kamis menyebutkan, pihaknya bersama tim DPUK Agam sejak Selasa malam sudah membersihkan titik-titik yang dihantam longsor, dan di beberapa titik ruas jalan yang tertimbun longsor sudah bisa dilalui kendaraan.

longsor 2Sementara 2 jembatan yang putus dihantam longsor direncanakan akan dibangun jembatan darurat Kamis,” kita berupaya membersihkan material longsor dalam waktu singkat termasuk jembatan yang putus itu,” jelas Bambang. Bencana longsor yang terjadi Selasa malam akibat hujan lebat menyebabkan longsor di 8 titik sehingga jalur Japanes Silareh Aia -Palembayan terputus.

(Harmen)

To Top