News Lokal

Lagi, 2 Petak Toko di Pasar Terminal Aur Terbakar

Bukittinggi, KABA12.com — Dua petak toko di kawasan Pasar Terminal Simpang Aur Bukittinggi, kembali terbakar, Minggu (28/8) sore.

“Api pertama kali terlihat dari arah atas toko yang menjual sepatu dan sandal yang terletak di Blok M Pertokoan Aur Kuning Bukittinggi”, ujar Riki seorang saksi mata yang pertama kali melihat kebakaran tersebut.

Diduga, arus pendek menjadi penyebab peristiwa yang menimpa dua petak toko sandal dan sepatu tersebut. Sedangkan Rul, pemilik toko ramky itu, diketahui masih berada di luar kota.

5 unit damkar Bukittinggi, 2 unit damkar agam, dan 1 unit damkar Padang Panjang, dengan cepat menjinakkan api. Alhasil, dalam waktu setengah jam, si jago merah berhasil dipadamkan.

Saat kejadian pemilik toko, tidak berada di lokasi. Sehingga Tim damkar berupaya memadamkan api melalui atap toko. Tidak ada korban dari kejadian tersebut.

“Untunglah mobil damkar bisa masuk ke lokasi kebakaran untuk menjinakkan api. Menurut pantauan kami 2 petak toko di bagian depan dan belakang toko tersebut juga tak luput dilalap api dalam peristiwa kebakaran ini,” ujar Suyerman Yakub, Kasi Kedarutan dan Logistik BPBD Kota Bukittinggi.

Api baru dapat dipadamkan sekitar pukul 18.10 WIB, kerugian materi akibat peristiwa ini di perkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

( O’phik )

To Top