Kaba Terkini

Kadinsos Agam Pimpin Apel Perdana di Kamang Magek

Kamang Magek, kaba12.com — Kepala Dinas Sosial Agam Kurniawan Syahputra pimpin apel gabungan perdana ASN di kecamatan Kamang Magek di halaman kantor camat,Senin,(10/6).

Apel perdana pasca libur hari raya Idul Fitri 1440 hijriah yang dihadiri camat Kamang Magek Rio Eka Putra itu hangat dengan nuansa kekeluargaan yang sejak lama dibangun di kecamatan itu.

Dalam sambutannya Kadinsos Agam Kurniawan Syahputra, mengungkap salut dan terimkasih dari bupati Agam karena para ASN hadir pada hari pertama masuk kerja setelah libur lebaran dan menjalani ibadah puasa dengan serangkaian kegiatan yang dilaksanakan.

Secara khusus Kurniawan Syahputra memberi penekanan pada para ASN di Kamang Magek untuk tetap mengobarkan komitmen kepedulian sosial dengan sesama ,sesuai program Pemkab.Agam ayo peduli sebagai kekuatan mendasar dalam mensejahterakan seluruh masyarakat.

Semangat kepedulian sosial dan ayo peduli, ulas Kadinsos Agam itu, diharapkan bisa terus dijalarkan dalam aktivitas harian masyarakat, yang didukung para perantau dengan mengoptimalkan berbagai kegiatan kepedulian sosial yang kreatif dari seluruh nagari yang ada di Kamang Magek.

” Kami berharap, semangat kepedulian yang sudah dijalarkan selama bulan suci Ramadhan lalu, tetap diimplemtasikan dalam melanjutkan kegiatan yang sudah terkerangka paaca lebaran ini,” ulas Kurniawan Syahputra.

Usai apel gabungan perdana, camat Rio Eka Putra bersama Kadinsos Agam Kurniawan Syahputra, saling bermaafan dengan seluruh ASN yang hadir dalam acara tersebut.

HARMEN


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top