Kaba Agam

IPPS3 Gelar Peringatan Maulid Nabi, Mesjid Al-Hikmah Penuh Sesak

Lubukbasung, kaba12.com — Ikatan Pemuda-Pemudi Simpang Tigo (IPPS3) Jorong IV Surabayo, Nagari Lubukbasung, gelar peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di mesjid Al-Hikmah, Simpang 3 Lubukbasung.

Peringatan maulid nabi Muhammad SAW yang menghadirkan penceramah Ustad H.Zulkarnaini, S,Ag,MA dari Kota Padang itu, dihadiri wlainagari Lubukbasung Dharma Ira Putra, N.E.Dt.Simarajo, Ketua KAN Lubukbasung selaku ketua Yayasan Islamic Center mesjid Al-Hikmah Simpang 3, ketua BAMUS, Walijorong Surabayo Rino Syamna Putra yang dibanjiri ratusan jamaah yang berdatangan dari berbagai tempat di wilayah tersebut.

Menurut Hendri Yusman, ketua IPPS3, kalangan pemuda bersepakat menggelar peringatan maulid nabi Muhammad SAW yang dipusatkan di mesid Al-Hikmah Simpang Tigo tersebut, yang menjadi salah satu agenda tahunan pemuda bersama masyarakat di Simpang Tigo.

Disebutkan, moment peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tersebut, menjadi salah satu moment silaturrahmi bagi masyarakat, pasalnya selain menggelar kegiatan ibadah dengan menghadirkan penceramah kondang dari Kota Padang, peringatan maulid nabi tersebut, diakhiri dengan acara makan basamo warga di mesjid tersebut, “ ini moment silaturrahmi yang setiap tahun kami gelar, “ ungkap Hendri Yusman.

HARMEN

To Top