Italia, KABA12.com — Inter Milan mencatat kemenangan keenam beruntun di liga Italia serie A, setelah unggul 1-0 atas Palermo di Stadio Renzo Barbera, Minggu (22/01) malam.
Palermo mengawali laga dengan bagus, Quaison dan kawan kawan terus memaksa Miranda bertahan mati-matian.Inter pun tak tinggal diam, gelandang serang asuhan Pioli, juga berupaya menekan pertahanan Palermo. Namun hingga turun minum kedua tim masih bermain imbang 0-0.
Memasuki babak kedua, Stefano Pioli langsung memasukkan Joao Mario. Nerazzurri mulai menambah tekanan ke gawang Palermo, namun Perisic dan Icardi masih belum berhasil memaksimalkan peluang yang mereka dapatkan.
Momen untuk Inter tiba di menit ke-65′, umpan silang Candreva dari sisi kanan jatuh di kaki Joao Mario di kotak penalti, dan mampu diarahkan oleh pemain asal Portugal ini dari jarak sekitar dua meter. Skor 0-1 untuk Inter Milan.
Nerazzurri memegang kendali permainan setelah gol tersebut, tapi keadaan jadi kurang menguntungkan setelah Ansaldi menerima kartu kuning kedua di menit 80′ setelah melakukan pelanggaran terhadap Nestorovski. Permainan keras pun terus mewarni partai ini, pada menit ke 90’+5″ giliran pemain Palermo, Gazzi mendapat kartu kuning kedua. Palermo meningkatkan serangan mereka dan terus maju, tapi Inter mampu bertahan untuk mengamankan tiga poin.
(Ophik)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999