Kaba Terkini

Heboh Buaya Berenang di Tepi Pantai, BKSDA Agam Himbau Warga Waspada

Tiku, kaba12.com — Terjadinya penambahan buaya yang berenang dari tengah laut ke tepian pantai Pasie Tiku, Nagari Tiku Selatan, kecamatan Tanjung Mutiara, Selasa,(2/3) kemarin mendapat perhatian khusus dari tim Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resort Agam.

Bahkan, tim BKSDA Resort Agam langsung melakukan pengawasan sejak informasi kemunculan buaya muara (crocodylus porosus) itu viral ditengah masyarakat, untuk mengantisipasi dampak yang berpotensi dialami masyarakat.

Selain pengawasan langsung di lapangan, tim BKSDA Agam juga sengaja memasang spanduk himbauan yang meminta kepada masyarakat di kawasan objek wisata Pasie Tiku, termasuk pengunjung untuk meningkatkan kewaspadaan dan tidak mandi-mandi di tepian pantai.

Menurut Ade Putra, kepala BKDS Resort Agam, pihaknya bersama tim langsung turun ke lapangan setelah mendapat laporan adanya buaya yang berenang di tepian pantai tersebut.

Seperti diberitakan kaba12.com Selasa kemarin, beberapa saksi mata, diketahui buaya tersebut pertama kali muncul di Pantai Bandar Mutiara, Banda Gadang, dan terakhir terlihat di sekitar lokasi Tempat Pelelangan Ikan (TPI), di Jorong Pasia Tiku, Nagari Tiku Selatan, dan menghilang di muara sungai Batang Tiku.

Disebutkan Ade Putra, diduga buaya muara itu hanyut ke laut karena terjangan ombak besar, dan kelelahan karena berenang cukup jauh. Buaya dengan diperkirakan berukuran 1,5-2 meter itu, diyakini tidak agresif karena kelelahan.

“ Namun, kami himbau masyarakat untuk waspada, dengan menghindari kawasan tepi pantai, termasuk tidak berenang di tepian pantai, “ harapnya.

Walau demikian, pihaknya bersama unsur terkait akan terus melakukan pemantauan di lapangan, dan berupaya menangkap buaya muara itu, untuk dikembalikan ke habitatnya segera. Bahkan sejak Selasa malam, tim BKSDA Agam masih menyisir lokasi yang kemungkinan menjadi tempat bersembunyinya buaya muara itu.

HARMEN


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top