Padang, KABA12.com — Moment Idul Fitri diharapkan menjadi ajang untuk mensucikan diri, meningkatkan silaturrahmi dan ajang introspeksi diri untuk perjalanan di masa yang akan datang.
Hal itu disampaikan Bupati Agam Dr. H. Indra Catri disela-sela kunjungan ke kediaman resmi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat (6/6).
Bupati Agam juga mengatakan, selain dihayati sebagai perayaan, namun juga hendaknya dimanfaatkan sebagai sarana dimana permohonan dan pemberian maaf diberikan secara ikhlas dan gembira.
“Silaturrahmi dan ukhuwah adalah syarat mutlak dalam segala hal. Dalam pembangunan, dalam kerjasama, bahkan dalam penyelesaian konflik sekalipun. ‘’katanya
Disinggung mengenai momentum Idul Fitri dalam pembangunan di Kabupaten Agam, Indra Catri menyampaikan Idul Fitri harus bisa dimaknai dalam berbagai aspek kehidupan. Tidak hanya dalam soal keimanan, namun juga harus tercermin dalam setiap gerak gerik individu hingga kelembagaan.
Saat ini Pemerintah Kabupaten Agam sudah merampungkan sebagian besar pembangunan kantor yang memberikan pelayanan publik seperti Kantor Camat dan Puskesmas. Diperkirakan dalam waktu satu setengah tahun mendatang, akan rampung secara keseluruhan.
‘’Pembangunan di Agam sudah berjalan dengan baik, namun bukan berarti tanpa kendala. Namun yang terpenting adalah kami di Agam senantiasa membuka ruang untuk melakukan koreksi terhadap diri sendiri demi pelayanan masyarakat yang semakin baik”, ungkapnya
(Ardi)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999