Kaba Terkini

Garuda Daftarkan Bacaleg, 3 Kursi Jadi Target Realistis

Bukittinggi, KABA12.com — Partai Garuda menjadi partai keempat yang menyampaikan berkas bakal calon ke KPU Bukittinggi, Selasa (17/07).

Partai Garuda hadir dipimpin langsung Ketua DPC beserta pengurus dan juga mantan Wakil Walikota Bukittinggi, Khairul Hamdi, yang juga maju sebagai calon legislatif untuk Bukittinggi.

Ketua DPC Garuda Bukittinggi, Afryanoes Remoeba, melalui Wakil Ketua I, Syafri, menjelaskan, sejak beberapa hari terakhir, partai Garuda melakukan perombakan kepengurusan dan segera menentukan bacaleg yang akan dicalonkan. Hingga Senin malam disimpulkan partai Garuda untuk mencalonkan 10 orang bacalegnya.

“10 Bacaleg itu, 4 dari dapil MKS, 3 dari dapil ABTB dan 3 dari dapil GP. Walaupun 10 bacaleg, namun keseluruhnya merupakan bacaleg potensial dan berkomitmen untuk berbuat untuk masyarakat. Untuk apa bacaleg banyak, kalau hanya untuk penggembira saja,” ujarnya.

Untuk keterwakilan 30 persen perempuan, Syafri mengaku syarat mutlak itu sudah terpenuhi. Bahkan dibeberapa dapil juga telah melebihi target minimal.

Dikonfirmasi mengenai target kursi kedepan, Partai Garuda optimis dapat meraih satu kursi per dapil, dalam artian dapat meraih kepercataan warga untuk 3 kursi di dewan.

“Target kita 3 kursi minimal dengan satu tokoh di setiap dapilnya. Kalau bisa lebih tentu lebih baik,” jelasnya.

(Ophik)

To Top