Kaba Terkini

Fitriyeni Wakili Penilaian Kader Posyandu Berprestasi Tingkat Provinsi

Tanjungraya, KABA12.com — Kader Posyandu Sayang Ibu Nagari Sungai Batang, Kecamatan Tanjung Raya, Fitriyeni mewakili Kabupaten Agam pada penilaian Kader Posyandu berprestasi tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2019.

Terpilihnya Fitriyeni sebagai Kader Posyandu perwakilan Kabupaten Agam, setelah berhasil menyisihkan para kader lain berdasarkan penilaian dan evaluasi tingkat kabupaten.

Tim penilai dari Provinsi Sumatera Barat yang dipimpin Ketua TP-PKK Sumbar, Ny. Nevi Irwan Prayitno, Kamis (15/8) siang, melakukan penilaian lapangan untuk menguji kebenaran ekspose yang disampaikan kader posyandu di Padang beberapa waktu lalu.

Menurut Ny. Nevi Irwan Prayitno, penilaian lapangan dilakukan untuk melihat secara langsung aktifitas kadernya, mengetahui manfaat posyandu bagi masyarakat, mengetahui dukungan instansi terkait dalam pembinaan dan lainnya.

Ny. Nevi Irwan Prayitno mengucapkan selamat kepada kader Posyandu Sayang Ibu, Fitriyeni yang telah mewakili Agam pada penilaian kader Posyandu berprestasi tingkat Sumatera Barat tahun 2019. Kunjungan lapangan ini merupakan penilaian tahap kedua, sedangkan tahap pertama Fitri Yeni masuk nominasi lima besar atas eksposenya.

“Kegiatan ini bukan hanya untuk penilaian saja, melainkan upaya pembinaan kita dari TP-PKK secara bersama-sama. Kami berharap dengan penilaian ini mampu memotivasi untuk meningkatkan prestasi kader Posyandu dan PAUD ke depannya, serta meningkatkan sinergitas kerjasama dengan pemerintah,” terangnya

(Virgo/*)


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top