Agam

Empat Wakil Agam Calon Penerima APN 2019, Verifikasi Lapangan

Lubuk Basung, KABA12.com — Bupati Agam diwakili Asisten II Setda Agam, Yosefriawan membuka kegiatan verifikasi lapangan calon penerima Adhikarya Pangan Nusantara (APN) tahun 2019 tingkat Provinsi Sumatera Barat, di Aula Kantor Walinagari Manggopoh, Kamis (25/07).

Kegiatan itu dihadiri tim verifikasi lapangan yang dipimpin oleh Dr. Ir. Novian Jamil M.Sc, Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Agam, Ermanto, Camat Lubuk Basung, Harmezi, Walinagari Manggopoh, Ridwan dan tamu undangan lainnya.

Asisten II Setda Agam, Yosefriawan, mengatakan, pada Adhikarya Pangan Nusantara (APN) tahun ini, kabupaten Agam mengutus sebanyak empat orang kandidat yakni, kategori pembina ketahanan pangan diwakili Walinagari Manggopoh Ridwan, Kategori Pelayan diwakili penyuluh pertanian Edly Hardi, Kategori Pelopor diwakili Supriatna seorang petani muda Agam dan Kategori Pelaku diwakili kelompok Riak Marapi dari Kecamatan Tanjung Raya.

“Calon penerima APN tahun 2019 yang kita persiapkan ini merupakan perwakilan yang terbaik dan telah dilakukan seleksi yang ketat dan terukur. Dengan harapan dapat memperoleh hasil yang terbaik,”ujarnya.

Yosefriawan menambahkan, untuk mewujudkan ketahanan pangan di Kabupaten Agam berbagai strategi dan langkah telah dilakukan dengan baik melalui extra ordinary effort (usaha yang luar biasa) maupun melalui super extra ordinary effort diantaranya pelaksanaan Agam Menyemai.

“Agam Menyemai yang pada hakikatnya adalah ketahanan pangan rumah tangga dengan moto ‘dihalaman untuak dimakan dan diparak dibawok ka pakan’. Dimana fokus program ini adalah memanfaatkan lahan perkarangan, kolam ikan dan lahan-lahan terlantar yang ditanami berbagai jenis tanaman,”tegasnya.

Ketua Rombongan Tim Verifikasi Lapangan APN 2019, Dr. Ir. Novian Jamil M.Sc mengatakan, tim verifikasi lapangan ini akan menilai dari berbagai macam aspek dan sejauh mana kontribusi mereka dalam ketahanan pangan.

“Dalam penilaian ini, kita akan berupaya seobjektif mungkin dan transparan, ”ujarnya.

(Ardi)


Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999
To Top