Maninjau, KABA12 — Jajaran Polres Agam mulai memberikan makan siang gratis untuk siswa-siswi MTsS Panyinggahan Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Senin (3/2).
Untuk tahap awal sebanyak 45 siswa siswi mendapat makanan bergizi gratis dari Polres Agam.
Kapolres Agam melalui Kasat Lantas AKP Irawady mengatakan, program ini dilaksanakan sebagai bentuk implementasi dari kepedulian kepolisian terhadap penerus bangsa. Selain itu kegiatan ini juga bentuk dukungan terhadap program pemerintah yaitu penyediaan makanan bergizi gratis bagi pelajar.
Ia menyebut bahwa pemberian makanan bergizi gratis ini juga bertujuan untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan gizi yang cukup, sehingga bisa melaksanakan kegiatan belajar dengan baik.
“Program pemberian makanan bergizi gratis ini diharapkan anak-anak kita bisa tumbuh lebih sehat, kuat dan cerdas. Apalagi mereka ini adalah masa depan bangsa sehingga semua pihak bertanggungjawab memberikan yang terbaik bagi mereka,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala MTsS Panyinggahan Maninjau, Trisna Sesriyenti, menyampaikan terimakasih kepada Polres Agam atas perhatian dan bantuan yang diberikan bagi pelajar sekolah.
Pihaknya berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk turut serta peduli terhadap kondisi anak-anak yang membutuhkan.
“Kami merasa terharu dan berterimakasih atas program makan siang gratis yang diberikan. Program ini membuat siswa siswi kami sangat senang dan termotivasi untuk belajar lebih giat lagi,” jelasnya.
Kegiatan makan siang gratis kali ini turut dihadiri Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Agam Rosva Deswira, Sekcam Tanjung Raya Arfinus, Kapolsek Tanjung Raya AKP Muzakar, Wali Nagari Maninjau Harmen Yasin, Kepala Puskesmas Maninjau, personil Koramil Tanjung Raya, Kabag SDM Polres Agam, Kanit Regiden Satlantas, Kanit Gakkum Satlantas, dan Kaur Mintu Satlantas.
(Bryan)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999