Agam, KABA12.com — Menindaklanjuti tenggat waktu perekaman data kependudukan, Bupati Agam Indra Catri bersama Dinas Dukcapil Kabupaten Agam menyerahkan 108 e-KTP kepada siswa SMAN 2 Lubuk Basung yang telah melakukan perekaman data kependudukan pada Sabtu lalu. Kegiatan ini dilaksanakan di halaman SMAN 2 Lubuk Basung, Selasa (06/09). E-KTP tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Agam yang disaksikan kepala sekolah beserta siswa penerima e-KTP.
Dalam sambutannya, Indra Catri menyampaikan agar siswa bisa berkonsentrasi untuk mengikuti ujian Nasional (UN), dan siswa tidak ada lagi yang memikirkan data kependudukan pada tahun ajaran baru.
Disamping itu, Misran selaku Kepala Dinas Dukcapil Agam juga menambahkan untuk pengurusan e-KTP akan langsung dilayani oleh Dinas Dukcapil ke sekolah.
Program pelayanan keliling ke sekolah ini merupakan tindak lanjut dari kerjasama Dinas Dukcapil Agam dengan Diknas dan Kemenag Agam yang secara bersama sama menandatangani surat ke sejumlah Sekolah Lanjutan Tingkat Atas. “Untuk Agam, diwakili oleh SMAN 2 Lubuk Basung sekolah pertama yang dilayani Dinas Dukcapil dalam pengurusan langsung e-KTP, yang allhamdulilah penyerahannya dilakukan langsung oleh bapak Bupati Agam sebanyak 108 keping.”jelas Kadisdukcapil.
(M.Ikhsan)
