Bukittinggi, KABA12.com — Kota Bukittinggi dipercaya oleh Ketua Tim Penggerak PKK Sumatera Barat, Ny. Nevi Irwan Prayitno, untuk menjadi tuan rumah Jambore PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2017.
Hal itu disampaikan Nevi dalam penilaian kelurahan binaan gerakan PKK kota Bukittinggi, Rabu (17/05).
“Alhamdulillah kita nanti lapangan kantin jadi saksi pembukaan jambore tahun ini pada 18 Juli mendatang. Akan diikuti TP-PKK 19 kabupaten/kota dengan anggota 500 orang kader,” ungkap Ny. Nevi Irwan Prayitno.
Dipercayainya Bukittinggi selaku tuan rumah jambore oleh Tim Pengerak PKK Provinsi Sumatera Barat menurut Ny. Yesi Ramlan merupakan satu pekerjaan dan sekaligus merupakan penghargaan untuk kota Bukittinggi.
“Alhamdulillah kita dipilih sebagai tuan rumah jambore tahun ini, kita juga sudah menganggarkan dananya. Nanti akan dilaksanakan di lapangan Wirabraja Kodim 0304 Agam, sementara untuk kemah kita alihkan ke hotel, seluruh pengurus PKK sudah menyetujuinya,” ujar Yesi Endriani saat ditanyai KABA12.com soal kesiapan PKK Bukitttinggi.
Adanya program tersebut merupakan tugas yang cukup berat menurut Ny. Yesi Ramlan, “disamping penghargaan karena dipercayai sebagai penyelenggara jambore tahun ini, kita juga sebagai peserta,” ulasnya.
Dijelaskannya, TP-PKK Bukittinggi telah melakukan latihan untuk kegiatan jambore tersebut. Seperti latihan Asmaulhusna, meningkatkan pembinaan terhadap kerajinan UP2K, pengolahan sampah dalam hal hatinya PKK, serta latihan bermain peran mengajak masyarakat melakukan IVA test.
Tidak hanya itu, PKK kota Bukittinggi juga telah mempersiapkan sesutu yang spektakuler untuk acara pembukaan nantinya, “kita akan ada tampilan tari massal bekerjasama dengan Dinas Pendidikan, kita mau yang spektakuker untuk pembukaan,” sebut Ny. Yesi Ramlan.
Jambore tingkat provinsis Sumatera Barat tahun ini direncanakan akan mengundang Ketua Umum TP-PKK Pusat Ny. Erni Guntarti Tjahjo Kumolo.
(Jaswit)