Bukittinggi, KABA12.com — Pemerintah kota Bukittinggi peringati Hari Kesaktian Pancasila ke 54 tahun 2019. Peringatan tersebut dilaksanakan dalam upacara di halaman Balaikota Bukittinggi, Selasa (01/10).
Untuk tahun ini, Hari Kesaktian Pancasila, mengangkat tema, ‘Pancasila Sebagai Dasar Penguatan Karakter Bangsa Menuju Indonesia Maju dan Bahagia’. Upacara dihadiri Walikota Bukittinggi, Wakil Walikota, Unsur Forkopimda, Anggota DPRD, Sekretaris Daerah, Assisten, Kepala SKPD, TNI-Polri dan sejumlah pegawai serta pelajar kota Bukittinggi.

Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Bukittinggi, Herman Sofyan, membacakan Ikrar yang secara serentak dilaksanakan seluruh daerah dan mengatasnamakan Bangsa Indonesia. Dimana, dalam ikrar itu dinyatakan, bahwa setiap warga negara harus tetap menjunjung tinggi Pancasila sebagai ideologi negara dan bertekad mempertahankan keutuhan NKRI.
“Pada kenyataannya, sejak kemerdekaan NKRI diproklamirkan tahun 1945, Indonesia masih banyak menerima rongrongan, baik dari dalam maupun dari luar. Hal ini terjadi, bisa saja disebabkan karena kelengahan, kurangnya kewaspadaan Bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang ingin menumbangkan Pancasila sebagai Ideologi Negara,” ujarnya.
Herman Sofyan menambahkan, karena semangat ideologi Pancasila itu telah mendarah daging bagi masyarakat, bangsa Indonesia masih dapat berdiri kokoh mempertahankan tegaknya NKRI. Untuk itu, rakyat harus siap membulatkan tekad, untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila, sebagai sumber kekuatan menggalang kebersaman untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI.
“Dihadapan Tuhan YME, dalam peringatan Hari Kesaktian Pancasila, kami bulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI,” ulasnya.
(Ophik)
