Tiku, kaba12.com — Dijadualkan Sabtu,(13/1) besok, wakil gubernur Sumbar H.Nasrul Abit akan membuka jamboree pemuda remaja masjid Indonesia ( PRMI ) se Sumatera Barat yang dipusatkan di pantai Pasie Tiku, nagari Tiku Selatan, kecamatan Tanjung Mutiara. Jambore yang dijadualkan berlangsung 12-14 Januari tersebut bakal dihadiri lebih dari 300 peserta.
Hingga Jumat sore, kegiatan jambore PRMI sudah dimulai dengan serangkaian persiapan, dimana seluruh peserta jambore sudah sampai di lokasi acara dan melakukan berbagai persiapan.
Bahkan, informasi yang diperoleh kaba12.com dari Eka Basmira, sekretaris Badan Kesbangpol Agam, Jumat,(12/1) malam ini, bupati Agam akan menjamu seluruh rombongan di kediaman resmi di Padang Baru, Lubukbasung .
Seperti dijelaskan Weri Ikhwan, Kasi PNM kecamatan Tanjung Mutiara menjawab kaba12.com, pihaknya bersama unsur terkait sudah melakukan serangkaian persiapan dan membangun tenda pendukung acara, untuk dimanfaatkan selama acara berlangsung.
Dijadualkan Sabtu pagi, wakil gubernur Sumbar H.Nasrul Abit akan membuka jamboree PRMI Sumbar tersebut, yang diikuti sekitar 300 orang peserta, dimana masing-masing kabupaten-kota di Sumbar mengirim 20 orang anggotanya.
“ Secara umum persiapan sudah dilakukan, dan para peserta sudah berdatangan ke Tiku, “sebut Weri Ikhwan.
Secara khusus, pihaknya bersama jajaran pemerintahan nagari dan masyarakat Tiku sangat mendukung kegiatan tersebut, tidak hanya sebagai bagian dari upaya mendorong pengembangan potensi pemuda dan remaja masjid, tapi juga dampak positif bagi promosi wisata pantai Pasie Tiku yang terus berkembang dan terus menjalar di berbagai daerah di Sumbar, “ kapan perlu setiap pekan ada kegiatan di kawasan pantai Pasie Tiku, karena akan positif bagi kegiatan wisata di kawasan itu, “ sebut Kasi.PNM Tanjung Mutiara itu lagi.
Jambore PRMI Sumbar yang sudah dipersiapkan sejak lama ini, akan melakukan serangkaian kegiatan sosial keagamaan untuk masyarakat di wilayah Tanjung Mutiara serta beberapa agenda internal organisasi tersebut.
(Harmen)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999