Lubukbasung,kaba12 — Ketua DPRD Agam Dr.Novi Irwan pimpin malam renungan suci dalam rangkaian peringatan HUT RI ke-79 di Taman Makam Pahlawan Siti Manggopoh, di Balai Satu, Nagari Manggopoh, Sabtu, (17/8) dini hari.
Kegiatan malam renungan suci yang dimulai pukul 00.00 WIB berlangsung haru dan khidmat itu, dihadiri Bupati Agam Dr.Andri Warman, Kapolres Agam, unsur Forkopimda Agam, para pejabat daerah dan ratusan peserta dari berbagai unsur.
Malam renungan suci yang menjadi bagian penting dalam rangkaian peringatan Hari Kemerdekaan 17 Agustus itu diawali dengan apel penghormatan, sebagai wujud penghormatan pada para pejuang dan pahlawan bangsa yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dari tangan penjajah.
Usai upacara penghormatan dilanjutkan dengan tabur bunga di makam para pahlawan Perang Manggopoh oleh Bupati Agam Dr.Andriwarman, Ketua DPRD Agam Dr.Novi Irwan, Kapolres Agam AKBP.M.Agus Hidayat dan para pejabat daerah lain.
Ketua DPRD Agam Dr.Novi Irwan menyebutkan, seluruh anak bangsa Indonesia harus bangga akan luarbiasanya pengorbanan dan semangat para pejuang dan pahlawan, yang dengan ikhlas mengorbankan apapun termasuk nyawa untuk mengusir penjajah dari Bumi Pertiwi.
“ Kewajiban dan tanggungjawab kita berharap, untuk terus menjaga dan memelihara hasil pengorbanan yang sudah dilakukan para pejuang, mengisi kemerdekan dengan berbagai kegiatan kemajuan untuk kepentingan masyarakat luas, “ sebutnya.
Seluruh anak bangsa, sebut Dr.Novi Irwan diharuskan untuk selalu mengungkap rasa syukur dan memberi penghormatan pada para pejuang, termasuk dalam rangkaian peringatan HUT RI salah satunya dengan malam renungan suci, “ kita ungkap syukur dengan berkirim doa untuk para pejuang dan seluruh pahlawan bangsa ini, semoga segala pengorbanan yang diberikan, menjadi amal pahala disisi Allah SWT, “ujar Ketua DPRD Agam itu.
(HARMEN)