Maninjau, KABA12.com — Bencana longsor yang sering terjadi di Jorong Galapuang dan Pandan, Kanagarian Tanjung Sani, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam membuat masyarakat disekitar daerah itu merasa khawatir.
Pasalnya, setiap hujan lebat melanda daerah tersebut, sering disusul dengan kejadian longsor atau galodo.
Seperti yang diungkapkan salah seorang warga Pandan, Sofian (58), baru-baru ini telah terjadi galodo di aliran sungai didekat rumahnya.
Beruntung kejadian tersebut tidak sampai ke rumahnya.
Karena kejadian tersebut, tambahnya, akses jalan satu-satunya penghubung masyarakat setempat sempat lumpuh dan terputus.
“Ternyata ada tiga titik longsor yang menutupi badan jalan. Sehingga tidak bisa dilalui kendaraan,” katanya.
Selain daerah Pandan, bencana longsor dan banjir juga dialami Jorong Galapuang. Akibatnya, sebuah Masjid dan rumah dipenuhi lumpur dari aliran anak sungai.
Ia berharap seluruh lapisan masyarakat Kanagarian Tanjung Sani bersama Pemerintah Daerah, mencarikan solusi, agar permasalahan bencana ini tidak kembali sering terjadi.
(Ardi)

Warning: Attempt to read property "term_id" on bool in /home/k7946951/public_html/wp-content/themes/flex-mag/functions.php on line 999