Kaba Pemko Bukittinggi

Air Mancur Menari Segera Hiasi Jam Gadang

Bukittinggi, KABA12.com — Sejak beberapa minggu terakhir, pekerjaan revitalisasi pedestrian taman Jam Gadang, terus dikebut. Beberapa spot yang sangat mendukung keindahan icon kota Bukitinggi mulai dilakukan uji coba dan membuahkan hasil yang maksimal.

Salah satunya, air mancur menari yang telah dilakukan uji coba, sejak beberapa hari terakhir, khsuusnya pada malam hari. Hasil yang sangat baik memang ditunjukkan dari hasil.kerja keras beberapa minggu terakhir itu.

Walikota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, menyampaikan, dirinya akan terus konsen terhadap pekerjaan dan proyek fisik di Bukittinggi, khususnya revitalisasi taman Jam Gadang. Pasalnya memang pekerjaan satu ini, sangat ditunggi masyarakat dan diprediksi akan menambah khazanah keindahan kota.

“Alhamdulillah, air menari ini sudah kita uji cobakan dan akan terus dimaksimalkan dalam beberapa hari kedepan. Akan ada lampu hias yang membuat Jam Gadang dan air menarin semakin berwarna. Nantinya akan dicari muasik yang pas untuk mengiringi air menari ini, terutama musik Minang yang menandakan ciri khas kita sebagai kota beradat dan berbudaya,” jelasnya saat meninjau ke lokasi, Sabtu (16/12) malam.

Hal ini tentu akan menjadi salah satu daya tarik wisatawan untuk datang ke kota Bukittinggi. Karena memang Bukittinggi sebagai kota pariwisata harus ditunjang dengan inovasi berkelas dan kreatifitas yang mumpuni.

Kawasan pedestrian taman Jam Gadang ini dapat segera dinikmati pengunjung dalam waktu dekat. “Nanti pada tanggal 20 Desember wajah baru pedestrian Jam Gadang akan kita buka untuk pengunjung. InsyaAllah ini akan menjadi pusat perhatian kita semua dan juga para pengunjung,” jelasnya. 

Pemko Bukittinggi targetkan, semua kegiatan diakhir dapat dipusatkan di taman Jam Gadang Bukittinggi ini, termasuk puncak hari Ibu Nasional yang akan dikunjungi oleh tamu dari berbagai daerah di Indonesia serta malam pergantian tahun baru. 

(Ophik) 

To Top