Kaba Agam

Agam Pasok Moubiler ke  50 Kota

Pangkalan, KABA12.com — Pemkab Agam pasok bantuan tambahan untuk korban pasca banjir dan longsor di kabupaten 50 Kota, Maret lalu.

Bantuan tambahan dari Pemkab. Agam berupa 96  set meja belajar sekolah, 3 set meja guru, dan papan tulis itu,  diserahkan Kepala Dinas Pendidikan-Kebudayaan Agam, Isra, Spd, Mpd, Rabu,(10/5) diterima kepala UPTD Pendidikan kecamatan Pangkalan Koto Baru, 50 Kota.

Sebelumnya Pemkab Agam , sebagai peduli dan badunsanak sudah menyerahkan bantuan dana, sembako, sayuran dan bantuan lain untuk para korban bencana baniir bandang dan longsor yang menghantam wilayah itu.

Kabag Humas Sekab Agam Dita Wedia dalam siaran pers nya menyebutkan, penyerahan bantuan tambahan  Pemkab Agam dilakukann Kadisdibud.Agam mewakili bupati Agam yang di Pangkalan.

Bantuan tambahan itu sebut Dita Wedia, merupakan wujud peduli tak pernah henti yang diperlihatkan Pemkab.Agam untuk seluruh masyarakat di Sumatera Barat.

Apalagi sarana pendidikan merupakan hal yang fatal dan sangat dibutuhkan para pelajar di lokasi bencana 50 Kota karena peralatan yang ada rusak dan terendam banjir.

” Kita berharap bantuan moubiler itu bermanfaat bagi warga setempat khususnya anak-anak sekolah, sehingga kegiatan pendidikan di wilayah yang terkena bencana itu bisa kembali normal,” sebut.Kabag Humas Sekab Agam itu.

Dukungan dan kepedulian Pemkab Agam terhadap daerah lain yang terkena bencana dipujikan banyak pihak. Tak hanya di Sumbar, tapi juga untuk warga di propinsi lain di Indonesia.

(Harmen)

To Top